Pages

Rabu, 18 Mei 2011

Invasi K-pop di Jakarta: Penuh Drama


“Bintang utama KIMCHI adalah grup K-pop paling populer: Super Junior (Suju)”
Di tahun 2011 ini, Indonesia seperti dibidik sebagai pasar potensial penyebaran K-pop. Betapa senang ketika mendengar kabar JYJ akan hadir ke Jakarta. Juga 2PM yang datang dalam rangkaian BlackBerry Live & Rockin’.
Lalu ada Super Junior plus Park Jung Min di KIMCHI, 2AM dan Miss A di Jakarta FantastiKpop Festival — serta Big Bang di Jakarta International Teen Festival. Tidak perlu lagi menjemput bola para kokitnam namja ini ke Seoul atau Singapura.
Penuh drama
Sayangnya, setiap kedatangan cowok-cowok ganteng Asia Timur ini selalu diikuti dengan “drama” yang tak kalah dramatis dengan cerita drama Korea. Di tengah antusiasme penggemar JYJ terhadap kehadiran Jaejoong, tiba-tiba muncul berita konser itu dibatalkan. Kabarnya ada beberapa syarat produksi tambahan yang tidak dapat dipenuhi pihak promotor.
Beruntung, 2PM sukses tampil di Kemayoran bersama Shontelle, Taio Cruz dan Suede. Tapi itu pun tetap tak lepas dari drama. Berhubung Junho tampil dalam sebuah acara produsen smartphone, membeli tiket konsernya tidaklah semudah konser lain. Para Hottest nyaris putus asa akibat persyaratan pembelian produk yang super mencekik kantong untuk semata-mata dua tiket VIP.
Alternatif lain untuk akses pun tidak kalah merepotkan: menjawab kuis lewat Internet. Serbuan peminat (tak sebatas 2PM tentunya) menggila ke empat situs yang disiapkan. Judulnya, crash saja deh!
Drama ini masih berlanjut ketika malam itu ternyata 2PM hanya membawakan empat lagu! Sungguh menguras emosi. Jumlah itu sangat sedikit dibandingkan dengan tiga artis lain yang menyanyi paling sedikit delapan lagu. Tidak sebanding dengan jerih payah penggemar demi menonton.
Rentetan drama belum berakhir. Sempat beredar kabar, 2AM akan mengadakan pertunjukan mini di Jakarta. Yang terjadi kemudian adalah, meski grup didikan JYPE ini memang benar datang ke Jakarta, konser mini mereka hanya isapan jempol.
Bijaksana memilih konser
Sulit menuding pihak mana yang salah dan benar dari kejadian yang tidak mengenakkan tersebut. Tapi yang jelas, penggemar K-pop dikecewakan. Situasi seperti ini tentu sangat tidak mendukung bagi satu mania yang mulai booming (naik daun).
Apalagi invasi K-pop di Jakarta sudah terlihat lagi. Dua minggu lagi, invasi dimulai dengan KIMCHI, lalu disusul Jakarta FantastiKpop Festival dan — yang masih belum jelas — Jakarta International Teen Festival.
(Harga tiket konser-konser ini bukan murah. Bahkan ada yang lebih mahal dari tiket Justin Bieber!)
KIMCHI atau Korean Idols Music Concert Hosted in Indonesia 2011 diadakan oleh promotor W Production, yang bisa dibilang “pemain” pertama di dunia K-pop. Mereka juga pernah mendatangkan Rain dan Kim Bum.
Bintang utama KIMCHI adalah grup K-pop paling populer: Super Junior (Suju). Choi Si Won dkk direncanakan akan menyanyi lebih dari empat lagu. Selain itu, Super Junior M (SJ-M) akan hadir juga. Artinya, selain: Leeteuk, Heechul, Yesung, Shindong, Sungmin, Eunhyuk, Donghae, Siwon, Ryeowook, Kyuhyun, hadir pula Henry Lau dan Zhou Mi.
Juga akan hadir Park Jung Min, salah seorang anggota SS501 yang baru-baru ini meluncurkan single “Not Alone” dan album mini The, Park Jung Min; plus tiga grup pendatang baru yang sekarang sedang jadi buah bibir di Korea: The Boss, Girl’s Day dan X-5.
Dua minggu setelah KIMCHI, giliran penggemar grup jebolan JYP Entertainment (JYPE) yang dimanjakan, terutama yang sempat kecewa ingin menangkap 2AM. Promotor Blackrock Entertainment akan menggelar Jakarta FantastiKpop Festival (JFF) yang menampilkan 2AM, Miss A, Joo, San-E dan Lee Hyun.
Kabarnya peminat festival K-pop yang satu ini tidak kalah seru dengan KIMCHI. Bagi I AM (panggilan penggemar 2AM), JFF jadi tempat jaminan untuk menikmati aksi idola. Soalnya, lewat akun Twitternya, Jo Kwon sempat mengindikasikan bahwa 2AM pasti datang. Jadi wajar saja bila setelah dua hari penjualan, pihak promotor pun berterima kasih atas respons antusias penjualan tiket online.
Yang masih tidak jelas kabarnya mungkin Jakarta International Teen Festival (JITF). Promotor Berlian Entertainment (yang menggelar konser Justin Bieber) sempat menulis twit soal festival ini.
Mereka mengabarkan, hanya berselang sepuluh hari setelah JFF, JITF akan menampilkan parade artis dari berbagai negara seperti Katy Perry (AS), Big Bang (Korea), Brown Eyed Girls (Korea), dan 24herbs (HK).
Tetapi tidak lama setelah pengumuman tersebut, mereka mengeluarkan pernyataan tidak lagi terlibat dalam festival ini. JTIF akan diurus pihak Rumah Sinema. Setelah insiden 2AM baru-baru ini yang melibatkan Rumah Sinema, kepastian festival ini sangat meragukan.
Jadi sebelum tercipta “drama” baru, ada baiknya sebelum memesan tiket, mari kita jadi detektif dulu untuk mencari tahu kejelasan detail konser dan promotor!

source : yahoo

SHINee for “Elle Girl”


Untuk kedua edisi Juni Korea dan Jepang dari majalah “Elle Girl”, anggota dari SHINee menampilkan pesona unik mereka untuk pemotretan colorful.

Dalam perayaan debut Jepang mereka bulan depan, “Elle Girl” editor telah datang bersama untuk sebuah kolaborasi manis. Menampilkan yang kelihatan rapi yang cocok untuk cuaca saat ini, mereka sekali lagi membentuk reputasi mereka sebagai fashionista.
SHINee juga dilaporkan menjawab pertanyaan dari editor Jepang dalam bahasa Jepang lancar. Pemimpin Onew berkomentar, “Kami berharap untuk berkomunikasi dengan banyak penggemar Jepang dan mempunyai masa menyenangkan promosi.”

so cute ^^

credit. allkpop

(News/Trans) f(x), "Kami Tidak Berkompetisi dengan Idola2 Lain!"


Lokasi KBSMusic Bank” baru2 ini dijuluki ‘warzone of idols’ thanks to banyaknya debut2 dan comeback2 di bulan ini. Lebih dari 100 member2 staff dan artis2 di lorong tiap minggu, yang menciptakan sebuah perasaan yang tebal dari tensi karena mereka membuat check2 menit terakhir pada semuanya telah mereka persiapkan berbulan2.
Di pusat dari aktivitas adalah girl group f(x), yang baru2 ini membuat comeback mereka setelah setahun lamanya hiatus. Mereka memberikan tur selca behind-the-scenes  dari ruang tunggu mereka. Luna mengekspresikan, Ruangan tunggu adalah dimana keringat dan airmata2 eksis.”
Hatinya masih berdebar mengenai kemenangan “Pinocchio”, dia mengatakan “Hari itu, member2 kami tidka berhenti menangis sepanjang hari dimulai pagi hari. Karena ini adalah hari dimana kami muncul di sebuah program musik, kami semua merasa berbeda dari saat kami melangkah masuk ke ruang tunggu kami. Kami berlima berada di halaman yang sama, dan kami hanya tetap mengakui segalanya, kami merasa bersalah untuk hari itu. Kami membuka hati2 kami dan me consoled satu sama lain melalui air mata. Kami bahkan tidak berfikir tentang kemenangan, tapi kami menang di peringkat atas dari itu. Dengan berpegangan satu sama lain dnegan dekat, kami benar2 tidak berhenti menangis.


Krystal and Luna browse internet dengan menggunakan sebuah tablet PC sedangkan Amber sedang bermain sebuah rubix cube. Tak peduli betapa sulitnya kombinasi, dia bisa menyelesaikan ini dalam waktu 30-40 menit. Sementara itu, Sulli and Victoria datang dengan style2 yang unik dan mengambil selca2 untuk mengisi waktu.
Brian, yang berada di dalam ruangan tunggu mengobrol dengan para gadis ini sebelum grup2 junior seperti X-5 and Rania membuat kunjungan singkat untuk menyapa senior2 mereka.


f(x) menyatakan,Karena ada begitu banyak idola2 akhir2 ini, orang berfikir kalau kami semua dalam sebuah kompetisi, tapi kami tidak seperti itu sama sekali. Kami semua teman2 dekat, senior2 dan junior2 dan semuanya berharap belajar sesuatu dari satu sama lain. Tidak ada kompetisi sengit sama sekali..” 


Source + Photos: Sports Seoul via Naver
credit: allkpop
Indo Trans: yeppopo
DONT TAKE OUT

(News) Fanclub Park Yoochun Menyumbang 40 Juta Won Untuk Membantu Anak2 !


Baru2 ini terungkap kalau fancafe Park Yoochun ‘Blessing Yoochun’ terus menyumbang dengan total 40 juta won selama 6 bulan terakhir  untuk membantu anak2 yang butuh bantuan!
Dimulai desember tahun lalu, 10 juta won melalui Hallym Burn Fund untuk seorang anak berusia 14 tahun yang menderita luka bakar utama, ‘Blessing Yoochun’ secara reguler membantu anak2 yang memerlukan.
Mereka telah menyumbangkan 5 juta won pada seorang anak berusia 13 tahun yang berjuang brain lesions and cerebral palsy dan beberapa memebr2 fanclub mengambil lebih aktif dan tanda pendekatan dengan mengunjungi fanclub anak2 yang dibantu.
Alasan fanclub ini secara terus menerus bertujuan untuk anak karena Park Yoochun dikenal atas cinta dan kasih sayangnya untuk anaka2 secara umum.
Seorang perwakilan dari ‘Blessing Yoochun’ menyatakan, ‘Kami memulai project ini karena kami ingin lebih banyak orang yang membagi cinta mereka dengan orang lain. Kami akan meneruskan mengambil bagian dalam berbagai donation drives dan project2 pelayanan komunitas dibawah nama Yoochun

Source: [isplus joins]
credit:dongbangdata
Indo trans: yeppopo

Key dan Minho menunjukkan hadiah 'peringatan kedewasaan' mereka di Me2day !


Key dan Minho SHINee berbagi foto-foto baru mereka di Me2day untuk merayakan Age Coming Day!


Mereka terlihat membawa beberapa hadiah berupa karangan bunga ucapan selamat atas kedewasaan mereka.
Mereka sekarang sudah dewasa secara resmi menurut budaya rakyat Korea sejak kemarin. Semoga mereka semakin sukses dan selalu memberikan penampilan terbaik untuk masa yang akan datang! Chukhae!!!

Photos credits to Key and Minho’s Me2day
source: dkp 
indtrans: luphleeylyalya@asianfansclub

Se7en & Rain ungkap kedekatan mereka dengan ngobrol di Twitte


Se7en dan Rain memamerkan persahabatan mereka yang tiba-tiba dekat dengan satu sama lain melalui percakapan di akun Twitter.
Pada 17 Mei Rain meminta para penggemarnya di Twitter,
“Setiap orang, apa yang hewan peliharaan terbaik untuk menjaga rumah? Aku membutuhkan pengetahuan dari pakar dalam hal ini. Sesuatu yang mendengarkan saya dengan baik. “
Sebagai tanggapan, Se7en mengupload gambar anjing dan menjawab,
“Peliharalah sesuatu yang seperti ini! Seekor anjing peliharaan yang terlihat seperti Anda “
Se7en mengupload gambar seekor anak anjing kecil, mata sipit yang tersenyum persis seperti Rain.
Rain tweeted kembali,
“Saya pikir Anda perlu kembali ke SMA. Ini adalah hukuman untuk hari ini! “
Se7en kemudian menjawab,
” Ah hyung-NIM, apa pun kecuali itu … aku minta maaf. Anda telah memukul saya banyak selama SMA”
Setelah itu, Rain menjawab,
“Apa, kapan? Aku kan menjagamu. Nanti kebanyakan orang akan salah paham. “

VIA: AKP
INDTRANS: ELALOLIPOP @ ASIANFANSCLUB